Kapolres Purwakarta Pimpin Sertijab Kabag Ops, Kasat Binmas dan Dua Kapolsek

    Kapolres Purwakarta Pimpin Sertijab Kabag Ops, Kasat Binmas dan Dua Kapolsek

    PURWAKARTA - Jabatan Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops), Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat (Kasat Binmas) dan Kapolsek Plered dan Kapolsek Pasawahan Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat diganti pejabat baru, melalui upacara serah terima jabatan (Sertijab). 

    Dipimpin langsung oleh Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain, serah terima jabatan tersebut digelar di Lapangan Mapolres Purwakarta, pada Rabu, 21 Juni 2023.

    Kabag Ops Baru kini dijabat Kompol Suparlan yang sebelumnya menjabat Kapolsek Plered, Polres Purwakarta. 

    Kabag Ops Lama, Sosialisman M Natsir selanjutnya menjabat sebagai Kasat intelkam Polresta Bandung, Polda Jawa Barat

    Sedangkan Kapolsek Plered yang sebelumnya dijabat Kompol Suparlan kini digantikan AKP Ali Murtadho yang sebelumnya menjabat Kapolsek Pasawahan. 

    Lalu, Kapolsek Pasawahan kini di Jabat AKP Gugun Gunadi yang sebelumnya menjabat Kasat Binmas Polres Purwakarta. 

    Sementara Jabatan Kasat Binmas Polres Purwakarta kini dijabat AKP Randy Freshtiadie yang sebelumnya menjabat Kanit Lantas Polsek Purwakarta Kota, Polres Purwakarta. 

    Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain mengungkapkan, pergeseran jabatan di lingkungan Polri suatu hal yang biasa. Ini dilakukan untuk kebutuhan organisasi dan sebagai sarana penyegaran (tour of duty) bagi anggota Polri.

    "Pergantian pejabat juga merupakan dinamika dan harmonisasi dalam tubuh Polri, serta sebagai indikator kinerja suatu keberhasilan dalam pelaksaan tugas, " tutur Edwar, sapaan akrab Kapolres Purwakarta itu, pada Rabu, 21 Juni 2023. 

    Kapolres berpesan, bagi pejabat baru agar bisa menyesuaikan diri sesuai tupoksinya, dan selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap perkembangan situasi. 

    "Saya berharap kepada para pejabat baru agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang baru dan situasi saat ini. Kuasai wilayah dan karakter masyarakatnya, serta lakukan langkah-langkah atau terobosan inovatif guna melayani masyarakat yang lebih baik, " Ucap Edwar saat ditemui usai memimpin upacara sertijab. 

    Kapolres meminta Kapolsek Plered dan Kapolsek Pasawahan yang baru untuk mampu mendeteksi dini pada setiap perkembangan situasi yang ada.

    "Laporkan kepada pimpinan secara berjenjang guna diambil langkah-langkah selanjutnya. Para Kapolsek baru untuk segera menyesuaikan serta meningkatkan komunikasi yang baik dengan (Forkopimcam) dan stakeholder di wilayah masing-masing guna menciptakan stabilitas kamtibmas menjelang Pemilu 2024. Berikan yang terbaik untuk Polres Purwakarta serta pertahankan program-program prioritas Polri yang sudah berjalan bahkan bisa ditingkatkan, ” ucap Edwar. 

    Tak lupa Edwar juga mengucapkan terimakasih kepada pejabat lama, atas dedikasi, inovasi, dan loyalitasnya kepada pimpinan dan kesatuan selama bertugas di Polres Purwakarta.

    "Saya ucapkan terimakasih untuk pejabat lama, semoga amal baik saudara menjadi catatan pahala oleh Allah SWT. Selamat bertugas di tempat yang baru, " ucap AKBP Edwar Zulkarnain. 

    polresta bogor kota
    Polres Purwakarta

    Polres Purwakarta

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Bungursari Terus Lakukan Patroli...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Bungursari Pererat...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Puspenerbad Gelar Upacara Hari Juang TNI AD, Teguhkan Semangat Pengabdian Bersama Rakyat
    Panglima TNI Buka Military Style Drum Corps Competition di Monas JakartaPusat

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll